lemari berjamur

TOP: Mencegah Jamur Lemari Olympic dengan BioCide Surface Film Presevative

Jenis jamur di lemari Olympic adalah jamur permukaan atau jamur tempe. Hama ini dapat dibasmi dengan BioCide Surface Film Preservative.

Olympic hadir menghiasi setiap sudut rumah dengan tampilan furniture yang menawan. Anak-anak pun suka jika kamar mereka didekorasi dengan salah satu merek furniture terkenal di Indonesia ini. Tetapi, hati-hati dengan adanya jamur di lemari Olympic! Meja, kursi, lemari, dan perabot lain dari Olympic rentan akan serangan jamur permukaan. Jenis jamur ini menodai tampilan furniture dengan serbuk warna putih.

promo produk white agent wa-250

Baca Juga : cara menghilangkan lembab di lemari

Sekilas, organisme tersebut mudah untuk dibersihkan dengan cara dilap dengan kain. Tetapi, jamur tersebut muncul kembali selang beberapa waktu kemudian. Lalu, apakah hama tersebut dapat dibasmi? Mampu atau tidaknya jamur tersebut dibasmi tergantung pada kondisi kerusakan yang ditimbulkan. Alangkah baiknya jika pertumbuhan jamur tersebut diantisipasi dengan obat yang cocok. Obat yang baik bukan hanya ampuh mencegah jamur tetapi juga aman.

almari olympic

promo produk biocide insecticide

Bagaimana Jamur Permukaan dapat Menyerang Lemari Olympic?

Furniture seperti Olympic dan sejenisnya menggunakan partikel board sebagai bahan baku utamanya. Kemudian, bahan baku tersebut dilapisi dengan kayu HPL (high pressure laminated). Partikel board ialah jenis kayu imitasi seperti MDF (medium density fiberboard). Strukturnya tidak padat bahkan banyak memiliki rongga. Adanya jamur di lemari Olympic, meja, kursi, dll disebabkan oleh beberapa hal. Beberapa aspek tersebut mencakup proses pembuatan, penempatan, dan perawatan.

Baca Juga : Cara menghilangkan jamur pada lemari olympic

Beberapa industri mebel terkadang lengah dengan proses treatment kayu. Padahal, partikel board atau papan partikel juga mudah terkena jamur dan serangga. Bahan baku furniture yang terbuat dari sisa gergajian kayu ini mudah hancur karena benturan. Selain itu, bahan tersebut tidak tahan terhadap kelembaban ruangan yang tinggi dan air. Kondisi tersebut sangat disukai oleh jamur permukaan.

Baca Juga : fungsi kursi rotan dan cara mengawetkannya

mencegah jamur lemari olympic

Adanya jamur di lemari Olympic dapat dikarenakan oleh perawatan yang kurang baik. Lapisan hpl pada jenis furniture ini mudah mengelupas. Hal ini dapat disebabkan oleh bahan perekat yang digunakan oleh industry mebel yang digunakan kurang berkualitas.

Selain itu, hal ini dapat disebabkan oleh konsumen yang tidak memberikan perawatan secara maksimal. Misalnya, lemari tersebut diletakkan di sudut ruangan yang lembab atau jarang dibersihkan.

Mengatasi Jamur di Lemari Olympic dengan BioCide Surface Film Preservative

Dari uraian di atas, Kita dapat menyimpulkan bersama bagaimana cara pencegahannya. Bahan baku furniture Olympic harus diawetkan dahulu sebelum diolah menjadi bahan baku. Kemudian, bahan perekat yang digunakan juga harus berasal dari produk yang cocok. Sistem pengawetan partikel board pada saat proses finishing dengan BioCide Surface Film Preservative.

 

biocide pencegah jamur permukaan

Obat anti jamur permukaan ini dapat dicampur dengan bahan finishing kayu water based. Sehingga, proses aplikasinya dilakukan dengan kuas maupun spray. BioCide Surface Film Preservative adalah produk pengawet kayu yang lebih aman dan ramah lingkungan. Bahan aktif yang digunakan ialah Diuron dan Carbendazim Calcium bis (dodecylbenzenesulfonate). Produk ini tidak hanya untuk kayu tetapi bambu, rotan, dan serat alam juga.

Jika jamur di lemari Olympic sudah terlanjur muncul, produk ini masih dapat digunakan. Bagian lemari tersebut cukup dioles dengan anti jamur untuk lemari BioCide Surface Film Preservative dengan kain maupun kuas. Dengan demikian, obat anti jamur ini sangat efektif . Produk tersebut dapat diperoleh di Bio Industries jl Sidikan no 94 Sorosutan Yogyakarta. Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan online, hubungi WA (082 167 600 693).

tanya cs
Tanya Disini!