kabinet kayu

Kenali Pengawet Kayu Yang Ampuh Atasi Jamur Permukaan Pada Kabinet Kayu

Kabinet merupakan furniture yang selalu digunakan para penghuni rumah untuk menyimpan benda atau barang yang dibutuhkan. Bahkan kabinet juga digunakan untuk menyimpan barang-brang koleksi sehingga fungsinya tidak hanya untuk menyimpan barang saja melainkan juga sebagai penghias.

Kabinet pada umumnya terbuat dari kayu dan sentuhan kaca agar barang yang ada di dalamnya terlihat. Untuk tampilan atau jenis kabinet sendiri beragam berdasarkan tujuan pengguna. Ada yang berbentuk klasik dan modern dengan warna solid atau natural kayu dan ada pula yang diletakkan di pojok yang bertujuan agar tidak memakan tempat.

promo produk white agent wa-250

Obat Kayu Yang Ampuh Atasi Jamur Permukaan Pada Kabinet

Kabinet kayu seperti halnya dengan furniture-furniture lainnya yang terbuat dari bahan baku kayu yakni menonjolkan tampilan serat kayu.

Sangat disarankan untuk tidak meletakkan kabinet sangat dekat tembok atau melekat dengan tembok karena rawan terserang jamur atau mikroorganime perusak. Apabila sudah terlanjur terkena jamur baik dengan warna putih, kecoklatan maupun hitam maka segera mungkin hilangkan dengan obat kayu.

promo produk biocide insecticide

Furniture Yang Rawan Terserang Jamur

Furniture sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat saat ini. Tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan untuk suatu hunian saja melainkan furniture juga bertujuan untuk menghias rumah agar terlihat lebih hidup dan menarik.

Furniture memiliki desain yang berbeda-beda dan selalu berkembang sesuai dengan tren di masyarakat saat ini. Tren furniture hingga saat ini yang banyak digunakan adalah furniture minimalis yang notabene memiliki desain yang simpel dan ukuran yang pas untuk hunian rumah bergaya minimalis.

Furniture seperti kabinet juga terbuat dari bahan baku yang berbeda-beda namun pada umumnya lebih banyak menggunakan bahan baku antara perpaduan kayu dan kaca. Kayu yang digunakan untuk bahan baku furniture sendiri juga bermacam-macam dan berbeda kualitas.

jamur pada lemari
Furniture lemari kayu terserang jamur

Memang setiap kayu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing namun setelah masuk finishing pada furniture, tampilan kayu tersebut semakin menawan dan terkesan natural.

Kenapa banyak furniture yang lebih menggunakan kayu? Seperti yang sudah disinggung diatas bahwa kayu memiliki tampilan serat yang indah selain itu kayu juga memiliki ketahanan dan kekuatan yang baik maka dari itu wajar saja jika kayu banyak digunakan bahkan sejak ratusan tahun yang lalu.

Bahkan material kayu tidak hanya dimanfaatkan untuk bahan baku indoor saja melainkan juga bisa dimanfaatkan untuk furniture outdoor, penyokong bangunan  dan masih banyak lagi.

Namun tidak semua jenis kayu memiliki ketahanan dan kekuatan yang baik dan biasanya banyak jenis kayu yang sangat mudah terserang jamur, lumut, serangga maupun mikroorganisme lainnya. Maka dari itu, apabila tidak dirawat dengan baik akan mudah terseranng oleh berbagai faktor perusak tersebut.

Jika sudah demikian, langkah yang harus Anda ambil adalah dengan mengaplikasikan obat kayu hingga jamur, lumut maupun bakteri perusak kayu tersebut hilang dengan sempurna.

Sebagian orang banyak menghilangkan jamur hanya di area permukaan saja, wajar saja jika jamur masih sering muncul karena bagian akar tidak dimusnahkan. Obat anti jamur, BioCide Surface Film Preservatife sangat efektif menghilangkan jamur hingga ke akarnya.

Obat Jamur BioCide Surface Film Preservatife Efektif Hilangkan Jamur

Seringkali orang mengabaikan pentingnya untuk merawat furniture, tidak hanya bertujuan untuk furniture tersebut bersih dari debu melainkan mencegah dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti kemunculan jamur atau perusak kayu lainnya.

Namun, ada pula yang sering membersihkan furniture namun dengan cara yang salah, alhasil jamur justru cepat muncul. Kesalahan perawatan furniture yang justru menyebabkan berjamur adalah membersihkan debu atau noda membandel pada permukaan kayu menggunkan air.

Air merupakan salah satu faktor yang mempercepat pertumbuhan jamur karena menyebabkan kelembaban dalam kayu semakin tinggi. Jamur merupakan organisme yang sangat menyukai tempat-tempat yang lembab. Apabila furniture tersebut sering dibersihkan menggunakan air yang bertujuan baik namun pada akhirnya justru membawa petaka. biocide pencegah jamur permukaan

Keadaan ini sangat merugikan bagi kayu, mungkin awalnya jamur hanya nampak pada permukaan saja namun apabila dibiarkan maka memungkinkan kayu cepat keropos dan memicu faktor perusak lain diantaranya seperti bakteri, mikroorganime maupun serangga.

Maka dari itu, pentingnya merawat furniture secara rutin dan benar agar tidak terjadi beberapa hal diatas. Sudah kita singgung diatas bahwa apabila furniture terutama furniture yang bersinggungan dengan tembok atau tanah terserang jamur maka segera mungkin untuk mengaplikasikan obat kayu.

Obat kayu tersebut sangat efektif untuk menghilangkan jamur yang sering menyerang pada furniture, kayu maupun benda berbahan serat alam lainnya. Namun, perlu diperhatikan bahwa tidak semua jenis obat anti jamur berkualitas baik dan aman untuk digunakan karena kandungan bahan kimianya yang berbahaya.

Atasi Jamur Perusak Subtrate Kayu Dengan Obat Anti Jamur Aman

Nah, sebelum menggunakan obat anti jamur yang banyak beredar di pasaran alangkah baiknya terlebih dahulu mencari informasi dan memilah jenis obat anti jamur yang baik dan tidak membahayakan kesehatan maupun lingkungan sekitar.

Salah satu obat anti jamur yang aman tersebut adalah BioCide Surface Film Preservatife. Obat anti jamur ini terbuat dari bahan kimia yang tidak berbahaya dan sangat efektif untuk menghilangkan jamur permukaan.

Tidak hanya mengatasi bagian permukaan saja melainkan hingga menghilangkan bagian akar jamur sehingga menutup kemungkinan pertumbuhan jamur kembali.

Obat anti jamur ini lebih ramah lingkungan daripada produk lain karena Anda bisa mencampurkannya dengan air namun tidak menutup kemungkinan bisa dicampurkan dengan bahan solvent atau minyak. Alangkah baiknya untuk mencampurkannya dengan air, selain mudah didapatkan di lingkungan sekitar Anda, air juga lebih ramah lingkungan karena tidak mengandung bahan-bahan yang membahayakan.

Meskipun obat anti jamur ini ramah lingkungan namun tidak lantas aman dari segala macam resiko. Tetap saja obat anti jamur ini mengandung bahan-bahan kimia yang bisa menyebabkan keracunan maupun iritasi ringan baik melalui kulit, mata maupun pernafasan.

Maka dari itu, untuk selalu menggunakan peralatan keamanan yang menunjang keselamatan Anda dari hal-hal yang tidak diinginkan diantaranya seperti sarung tangan, sepatu, pakaian panjang, masker  dan kaca mata.

Sangat penting untuk dikenakan bagi aplikator terutama bagi Anda yang memiliki sensifitas pada bahan-bahan kimia tertentu. Maka dari itu, selama aplikasi obat anti jamur ini berlangsung sebaiknya untuk tidak merokok, minum maupun makan karena ditakutkan akan terkontaminasi obat tersebut dan keracunan.

Karena obat anti jamur ini juga terbuat dari bahan kimia yang sifatnya beracun maka letakkan Biocide tersebut di tempat yang jauh dari jangkauan anak-anak. Selain itu, apabila larutan obat anti jamur yang baru saja digunakan sisa sebaiknya untuk tidak membuangnya disembarang tempat atau di perairan bebas karena sifatnya yang beracun bisa membunuh kehidupan air di sekitar aliran air tersebut seperti ikan.

Jadi, meskipun barang yang kita kenakan ramah lingkungan dan aman namun tetap perlu melihat beberapa hal yang perlu diperhatikan dan sesuai petunjuk yang ada pada kemasan tersebut.

tanya cs
Tanya Disini!