Tentu saja tak sedikit keuntungan bisnis gudang online. Apalagi bila kita bisa mengelola dan merawat warehouse tersebut dengan baik.
Gudang online adalah gudang yang disewakan bagi para pelaku usaha untuk transaksi di dunia maya. Contoh, Anda adalah pemimpin UMKM yang menjual produknya lewat marketplace.
Seiring berjalannya waktu, usaha Anda terus berkembang pesat. Anda tak sempat lagi bila harus mengurus pengemasan dan penyimpanan barang. Oleh karena itulah Anda kemudian menggunakan jasa sewa gudang online. Selain bisa menitipkan barang, jasa tersebut biasanya juga siap mengemas produk Anda dan mengirimkannya ke kurir yang ditunjuk.
Menarik bukan? Oleh karena itulah, tak sedikit kalangan yang ingin membangun usaha online warehouse. Apalagi keuntungan yang didapatkan pun sama sekali tidak sedikit.
7 Keuntungan Bisnis Gudang Online
Jarang Diketahui
Belum banyak yang menguasai usaha ini. Jadi persaingan di bidang ini belum terlalu ketat. Tak percaya? Coba tanyalah ke orang-orang di sekitar Anda. Sangat jarang yang mengetahui bahwa kita bisa membuka usaha dengan membuka gudang untuk para penjual online.
Semakin Dibutuhkan
Transaksi digital diprediksi akan terus mendominasi di masa depan. Dengan demikian, bukannya menurun, trend permintaan jasa gudang online akan terus mengalami peningkatan.
Orang-orang pun akan mulai mencari secara aktif di mana gudang-gudang disewakan lengkap dengan jasa pengemasannya. Tak mau melewatkan pelaung ini, bukan? Oleh karena itulah, jangan ragu sekiranya Anda ingin memulai usaha bisnis gudang.
Profit Lumayan Besar
Setelah dihitung-hitung, keuntungan bisnis gudang online dari segi profit cukup menggiurkan. Apalagi dengan modal yang tak selalu harus besar. Apalagi bila Anda sudah punya rumah atau gedung sendiri untuk digunakan. Dengan permintaan yang kian tinggi, tentunya keuntungannya pun juga akan semakin meningkat.
Tidak Sulit Dilakukan
Jangan ragu. Sebab salah satu keuntungan bisnis gudang online adalah sifatnya tak sulit untuk diwujudkan. Anda hanya harus tahu ilmu tentang pergudangan. Selebihnya, Anda bisa belajar dari pengalaman atau dari sumber-sumber yang lain.
Beragam
Jenis gudang yang bisa dikelola sebenarnya sangat beragam. Ada gudang bahan jadi, bahan mentah, hingga gudang untuk retur (pengembaian barang).
Jadi, Anda bisa memilih tipe gudang untuk ditawarkan. Carilah tipe yang sekiranya paling banyak dibutuhkan di daerah tempat tinggal Anda.
Keuntungan Bisnis Gudang Online Dapat Manfaatkan Gedung Tak Terpakai
Apakah Anda punya gedung yang tak terpakai? Bila iya, Anda bisa memanfaatkan gedung tersebut untuk mendapatkan keuntungan bisnis gudang online.
Tentu saja hasil penyewaan gudang akan lebih menguntungkan bila kita sudah punya gedung sendiri. Kita tak perlu menyewa atau mengontrak sama sekali.
Pengelolaan Cukup Sederhana
Mengelola gudang bukanlah hal yang sangat sulit dilakukan. Dibanding mengelola hotel, kafe, atau restaurant, pengelolaan gudang tak membutuhkan berbagai rincian tugas yang mendetil. Pada dasarnya, Anda hanya perlu memastikan bahwa kondisi gudang bebas dari hama, kotoran, fluktuasi suhu, dan humiditas yang tinggi.
Namun bukan berarti pengelolaan yang sederhana ini bisa disepelekan ya. Pengendalian hama tetap harus dilakukan dengan cermat. Sebab dengan banyaknya barang yang disimpan di gudang, keberadaan hama sangat mungkin terjadi. Dan untuk keperluan ini, Anda bisa menggunakan produk kami, BioCide dan Container Desiccant.
Untuk Optimalkan Keuntungan Bisnis Gudang Online, Gunakan BioCide dan Penyerap Kelembaban!
Agar keuntungan usaha pergudangan semakin maksimal seperti dijelaskan di atas, tentu dibutuhkan produk perawatan yang tepat. Dan untuk hal tersebut, Anda bisa mengandalkan produk antihama dan anti lembab kami, BioCide Surface Film Preservative dan Container Desiccant.
BioCide Surface Film Preservative
BioCide SFP adalah fungsida atau obat jamur yang didesain khusus untuk kebutuhan usaha. Bila Anda mendapati gudang yang sisi-sisi mebelnya berjamur karena udara lembab, produk ini bisa Anda andalkan.
BioCide SFP juga bisa dicampurkan ke bahan finishing. Sekiranya Anda hendak mengecat perabot pada gudang, campurkan saja BioCide SFP ke cat water based yang hendak diaplikasikan. Pencampuran ini akan sangat menghemat budget karena harga BioCide dan cat biasa jauh lebih murah dibanding cat premium yang memiliki sifat tahan jamur.
Selain itu, produk ini pun hadir dengan berbagai kelebihan, antara lain:
- Produk ini adalah antijamur sekaligus antilumut, tidak banyak produk seperti ini di pasaran
- Produk ini bisa digunakan untuk mencegah sekaligus membasmi, padahal kebanyakan produk lain di pasaran hanya bisa digunakan untuk mencegah saja, atau membasmi saja
- Produk ini bisa dicampurkan ke bahan cat. Jadi, Anda tak perlu membeli cat antifungal dan anti lumut yang harganya sangat mahal itu.
- Produk ini mudah digunakan dengan hasil yang efektif
- Produk ini tidak menyebabkan efek buruk seperti karat ataupun kayu jadi sulit untuk dicat
- Produk ini tersedia dalam kemasan dan harga yang terjangkau
- Produk ini didesain sesuai standard an regulasi keamanan yang berlaku
Container Desiccant Pole untuk Keuntungan Bisnis Gudang Online Berlipat
Berbagai kelebihan BioCide SFP di atas akan membuat usaha pergudangan terbebas dari ancaman jamur yang sangat merugikan. Namun selain jamur, ada ancaman lain yang tak kalah destruktifnya.
Ancaman itu ialah kelembaban yang tinggi. Humiditas yang tak terkontrol bisa melapukkan produk yang disimpan, memicu tumbuhnya hama, dan menyebabkan karat dan konsleting pada alat elektronik.
Oleh karena itu, selain perlu menggunakan BioCide SFP, Anda juga membutuhkan Container Desiccant. Cukup gantungkan saja beberapa Container Desiccant. Tak lama kemudian, udara akan menjadi lebih kering.
Pesan BioCide Surface Film Preservative dan Container Desiccant Pole
Pemesanan BioCide Surface Film Preservative dan container desiccant pole bisa dilakukan dengan sangat mudah lho. Anda tak perlu jauh-jauh ke luar rumah, atau menghabiskan waktu kesana-kemari untuk sekadar bertanya tentang produk ini.
Cukup hubungi saja CS kami dan Anda akan mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Selain itu, tentu saja Anda juga bisa melakukan pembelian secara daring dengan dipandu oleh CS kami.
Kalaupun Anda tetap ingin membeli secara langsung saja, silahkan bertandang ke Bio Service Point. Kedatangan Anda dan customer Bio Industries yang lain senantiasa kami tunggu.
Simpulan
- Usaha gudang online adalah salah satu jenis usaha yang cukup menjanjikan.
- Beberapa keuntungan bisnis gudang online adalah potensinya yang terus berkembang, demand yang tak akan surut, hingga pengelolaannya yang ternyata cukup mudah.
- Namun perawatan pada gudang jelas harus dilakukan dengan baik agar produk yang disimpan tidak mengalami kerusakan.
- Dan karenanya, Anda perlu mengantisipasi kerusakan akibat jamur dan humiditas yang umum terjadi pada produk yang disimpan di gudang.
- Anda bisa melakukan antisipasi dengan menggunakan produk kami. Silahkan gunakan BioCide SFP untuk mencegah jamur dan Container Desiccant untuk menurunkan kelembaban.
Semoga informasi tentang 7 keuntungan bisnis gudang online ini bermanfaat ya. Terus ikuti berbagai artikel menarik lainnya di antijamur.net.